CIREBON – Vaksinasi bagi ibu hamil (bumill) di Kab Cirebon terus bergulir. Kali ini, kegiatan vaksinasi bumil digelar di Desa Pabuaran Wetan, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Cirebon, tepatnya di Praktek Mandiri Bidan (PMB) Bidan Entat Suryatika, Sabtu (10/9/2021) pagi. Hebatnya lagi, acara tersebut juga dihadiri Wakil Bupati (Wabup Cirebon) Hj. Wahyu Tjiptaningsih,SE,M.Si dan Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Cirebon Hj. Eni Suhaeni SKM M.Kes. Keduanya mendampingi acara vaksinasi ini hingga selesai. Sikap ini sebagai bukti cinta Wabup Cirebon kepada para bumil dan masyarakat Kab Cirebon.
PERIKSA – WABUP CIREBON, KADINKES, KETUA IBI CABANG CIREBON DAN KETUA IBI RANTING PABUARAN BERFOSE USAI MEMERIKSA PASIEN DI MOBIL LAYANAN GIZI INDOFOOD.
Selain itu tampak hadir pula Ketua Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Kab Cirebon, Surtinah SST.,M.Kes, Kepala Puskesmas Pabuaran sekaligus Ketua IBI Ranting Ciledug, Hj. Endang Sugiati, SKM, Forkopimcam Pabuaran, Tenaga Kesehatan, dan tentunya para peserta yakni 120 ibu hamil yang sudah mendapat jadwal vaksinasi.
Baca Juga:Gubernur Lepas Kontingen Jabar untuk PON XXRidwan Kamil Serahkan Bantuan Keuangan Khusus Desa
Kemeriahan namun tetap ketat prokes terlihat ketika Wabup Cirebon turun dari mobil dinasnya. Bu Ayu, sapaan akrab Wabup Cirebon ini langsung mendapat kalung bunga sebagai penyambutan dan penghormatan dari Ketua IBI Ranting Pabuaran dan IBI Cabang Kab Cirebon. Begitu juga dengan Kadinkes Kab Cirebon yang nyaris datang bersamaan. Tiba di lokasi acara mereka langsung disambut antusias para bumil yang sudah menunggu sejak pagi hari.
Kapus Pabuaran sekaligus Ketua IBI Ranting Ciledug dalam sambutannya menyampaikan laporan terkait capaian kinerja dalam pengendalian Covid di wilayah kerjanya sekaligus info vaksinasi covid di wilayah kerjanya. “Vaksinasi bumi di wilayah kerja IBI Ranting Ciledug di PMB Bidan Entat hari ini, sebanyak 120 orang dengan usia kehamilan 13 sampai 33 minggu,” ungkapnya.
Adapun untuk kasus covid di Kec Pabuaran hingga hari ini lanjut Endang, mencapai 318 kasus dengan pasien meninggal sebanyak 11 orang. “Dan alhamdulillah, per bulan Agustus terjadi penurunan yang signifikan. Sedangkan kegiatan vaksinasi ini sebagai bentuk Kepedulian IBI dalam membantu program pemerintah guna ikhtiar mengakhiri pandemi,” terang Kapus Pabuaran.
