Asyiknya Rayakan Ultah Di Kedai TSB Ciledug

Asyiknya Rayakan Ultah Di Kedai TSB Ciledug
0 Komentar

https://youtu.be/AznQYQw3CcQ
KLIK ⏫

CIREBON – Terkadang tujuan utama kita pergi ke cafe adalah sekadar untuk makan atau minum saja. Pada momen-momen tertentu, kita juga akan menggunakan cafe sebagai tempat acara termasuk acara anniversary atau ulang tahun.

Asyiknya Rayakan Ultah Di Kedai TSB CiledugSUASANA KEMERIAHAN HUT BPK ALEX NABABAN KE-49 DI KEDAI TSB – CILEDUG

Nah jika anda sedang mencari tempat yang paling representatif untuk menggelar acara khusus, maka jawabannya adalah TSB Cafe (Tempat Santai Bareng) yang ada di Desa Tenjomaya, Kecamatan Ciledug, Kabupaten Cirebon. Keasyikan menggelar acara di Kedai TSB ini terbukti dalam acara perayaan ulang Tahun Bapak Alex Nababan yang ke 49 tahun, Minggu (13/3/2021).

Baca Juga:Nikmati Lezatnya “Kue Balok Abah” Di Garawangi – KuninganBupati Bekasi Apresiasi Kinerja Satpol PP di Masa Pandemi Covid-19

Suasana semakin meriah kala anniversary tersebut dihibur oleh Band Asli Cirebon yakni SP Band yang sukses dengan debut lagu ‘Pulihkan Negeriku’. Suasana manggung yang asik tentu harus didukung dengan tempat yang mumpuni. Dan di TSB Cafe sudah tersedia panggung mini lengkap dengan sound system juga instrument untuk perform band atau akustik.

Asyiknya Rayakan Ultah Di Kedai TSB CiledugSP BAND SAAT TAMPIL DI KEDAI TSB DALAM ACARA HUT PAK ALEX KE-49

Selain itu itu konsep ruang pun dibagi menjadi dua ada indoor dan outdoor sehingga sangat mumpuni untuk menampung jumlah tamu atau undangan yang cukup banyak. Kendati demikian di masa pandemi seperti ini tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Tak sampai di situ, di TSB Cafe atau Kedai TSB juga tersedia menu makanan yang variatif mulai dari ayam goreng, ayam bakar, ikan bakar, minuman panas dan dingin, aneka jus, kopi, chicken teriyaki, chicken katsu, aneka cemilan dan banyak lagi. “Ini boleh dibilang ultah saya yang paling wah seumur hidup saya. Bener-bener gak nyangka akan dibuatkan kejutan seperti ini dari anak saya,” ucap Pak Alex penuh rasa syukur.

Raut kegembiraan Pak Alex tergambar jelas tatkala usai meniup lilin kue ultah muncul gulungan Uang pecahan Rp100.000 sebanyak 49 lembar, sesuai umur Pak Alex yakni 49 Tahun. Sambil dihibur SP Band dengan iringan lagu-lagu ulang tahun, Pak Alex terus menarik gulungan uang yang sangat panjang.

0 Komentar