Assado FC Berhasil Menangkan Dua Laga Tanding Lawan ‘Tim Bule’ Bokamps | Skor: 3-1 dan 2-1

Assado FC Berhasil Menangkan Dua Laga Tanding Lawan 'Tim Bule' Bokamps | Skor: 3-1 dan 2-1
0 Komentar

CIREBON – Tim sepak bola legendaris Desa Dompyong Assado FC patut berbangga hati. Pasalnya, Minggu (29/11/2020) berhasil menekuk kubu lawan yakni Bokamps Cirebon FC yang diperkuat pemain bule asal Perancis yakni Valentino Royer. Tak tanggung-tanggung, Assado FC berhasil memenangkan dua laga tanding sekaligus yakni Young Assado dengan skor (3-1) dan  Assado Legend dengan skor (2-1).

Assado FC Berhasil Menangkan Dua Laga Tanding Lawan 'Tim Bule' Bokamps | Skor: 3-1 dan 2-1JALANNYA PERTANDINGAN ASSADO FC VS BOKAMPS FC BERLANGSUNG SERU, MINGGU 29 NOVEMBER 2020.

Sejumlah pemain Young Assado alias Assado muda yang berhasil mencetak goal dalam laga tanding pertama melawan ‘Tim Bule’ itu yakni Dimas, Adin dan Teguh. Adapun pencetak gol dari kubu Bokamps Seri B yakni Reza.

Baca Juga:Habib Rizieq Kabur Dari RS Lewat Gudang ObatHampir Pensiun, Anggota Polsek Losari – Cirebon Tewas Karena ini

Jalannya pertandingan laga kedua semakin seru, karena tim Assado Legend yang dikenal dengan Assado Remako alias Remaja Kolot ini kembali turun ke lapangan sejak Covid-19 melanda negeri.

Jalannya pertandingan relatif imbang dengan diisi saling serang sejak babak pertama. Namun pada menit ke 30, terjadi pelanggaran yang mengakibatkan tendangan pinalti untuk Bokamps FC. Alhasil tendangan sang bule yakni Valentino Royer mampu menjebol gawang Assado FC yang dijaga kiper senior, Yudi.

Jebolnya gawang Assado lewat tendangan pinalti itu, justru membangkitkan semangat Assado Remako untuk mengejar ketinggalannya. Terbukti hanya 5 menit berselang, tendangan dari sisi kiri oleh pemain Assado bernama Indra, berhasil menjebol gawang lawan dan menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Sementara itu, pada babak kedua kondisi saling serang dan bombardir tetap tak terelakkan. Beberapa peluang emas kurang bisa dieksekusi secara maksimal oleh Penyerang Assado FC sekaligus Player Organ Tunggal, Jamali. Namun selang beberapa waktu, Epul justru berhasil membuat kejutan dengan menjebol gawang Bokamps FC lewat asist dari Vidi. Alhasil, skor 2-1 pun bertahan hingga peluit panjang babak kedua ditiup Kusnawan Internisti, wasit kebanggan Cirebon Timur.

Dalam wawancara usai pertandingan, Ketua Umum Assado FC, Igna, mengaku bangga dengan keberhasilan yang diraih oleh tim-nya. “Hal ini menunjukkan bahwa kegigihan berlatih mampu membuahkan kemenangan. Disamping itu, kerjasama tim yang solid juga menjadi modal dasar dalam mewujudkan permainan yang apik,” katanya.

0 Komentar