Horor! Diserang Corona, Begini Penampakan Terminal Harjamukti Cirebon

Horor! Diserang Corona, Begini Penampakan Terminal Harjamukti Cirebon
0 Komentar

CIREBON – Bagai bangunan tak bertuan. Seperti itulah kondisi yang terjadi saat ini di Terminal Harjamukti, Kota Cirebon. Sejak virus corona mewabah, terminal ini lumpuh. Bahkan kini, tak ada satupun bus antar kota yang beroperasi di terminal tersebut.

Pantauan jabarpublisher, Minggu (10/5/2020) sore, tak ada aktivitas sama sekali di terminal tersebut. Tempat ngetem bus antar kota pun terlihat kosong.

Horor! Diserang Corona, Begini Penampakan Terminal Harjamukti Cirebon

Tak hanya itu, pos penjagaan dan penerimaan peron pun terlihat tak berpenghuni. Warung-warung dan kios yang ada di kompleks terminal juga tampak sepi tanpa pembeli.

Baca Juga:Terendus Penyimpangan APBD di Bansos Covid-19, KIRAB Lapor ke Kejari CikarangSalut! Di Tengah Corona dan Bulan Puasa, Tim Elang 063 SGJ Gelar Aksi Kemanusiaan, Donor Darah

“Kondisi ini sudah terjadi dari sejak dua minggu lalu. Disini sudah tak ada lagi bus antar kota yang beroperasi. Ditambah sekarang ada pemberlakuan PSBB, makin tak ada bus yang beroperasi,” ujar Danru III Terminal Harjamukti dari Dishub Kota Cirebon, Suparto.

Horor! Diserang Corona, Begini Penampakan Terminal Harjamukti Cirebon

Meski peraturan Menteri Perhubungan terkait boleh beroperasinya kembali angkutan umum antar kota, kata dia, namun tetap, bus-bus antar kota masih enggan untuk beroperasi.

“Apalagi sekarang kan ada aturan dari Pemerintah soal larangan mudik. Biasanya sih kalau tanggal-tanggal segini Ramadhan, aktivitas di terminal sudah mulai mengalami peningkatan keramaiannya. Sekarang sangat beda jauh. Ya semoga kondisi ini bisa cepat berubah dan wabah corona bisa segera berakhir,” katanya. (Zwul)

0 Komentar