“Meskipun baru dilaksanakan 3 hari namun kami juga menanyakan kesan kepada salah satu siswa yang mengikuti program garasi belajar ini,” ucapnya.
Sandi, salah satu siswa yang ikut dalam program Garasi Belajar mengaku, “setelah beberapa kali mengaji bersama kakak-kakak, saya merasa dapat menambah ilmu, dapat berbagi pengalaman, dan mendapat teman baru” ujar Sandi.
Rahayu berharap, dengan adanya Garasi Belajar yang dijalankan kelompok 19 Mahasiswa KKN UPI Cibiru ini dapat membantu anak-anak dalam memahami materi pelajaran lebih dalam. “Semoga dengan adanya garasi belajar ini dapat membuka wawasan siswa-siswi terhadap dunia menjadi semakin meluas,” pungkas Rahayu. (rls/upi)
