“Dengan akreditasi, kami lebih memiliki kepastian hukum dalam semua tindakan. Jelas ini keuntungan bagi masyarakat karena semuanya sesuai SOP, mulai dari pendaftaran pelayanan sesuai dengan tujuan pasien yang datang ke balai pengobatan, kesehatan ibu dan anak (KIA) pemeriksaan kesehatan gigi dan MTBS (managemen terpadu balita sakit). Tahapan selanjutnya baru pengambilan obat, pemberian vaksin yang dilakukan di pelayanan KIA. Namun semuanya kembali kepada masyarakat, karena masyarakatlah yang menilai,” ungkapnya.
Ke depan, UPT Puskesmas Cibogo juga harus mampu meningkatkan sarana prasana serta pelayanan terutama dalam gedung. “Ya, karena yang namanya mutu itu tidak mengenal batas, harus terus ditingkatkan,” pungkas Juju Juarsa. (jay/adv)

