Rakor Penanganan Citarum, Kerja Terintegrasi Dimulai Dari Sekarang!

Rakor Penanganan Citarum, Kerja Terintegrasi Dimulai Dari Sekarang!
0 Komentar

Luhut berharap, masyarakat Jabar dan pelaku industri di sepanjang DAS Citarum harus betul-betul bertekad membenahi sungai citarum yang kini telah terkontaminasi limbah industri dan rumah tangga.

“Saya katakan tadi masyarakat Jabar terutama yang langsung mengalami ini harus betul-betul bertekad, apa mau nanti generasi orang Jabar yang hidup di sepanjang DAS Citarum terkontaminasi logam-logam cair itu,” ucapnya.

Sementara itu, disinggung mengenai kehadirannya dalam Rakor tersebut, Menkopolhukam Wiranto menjelaskan, walaupun kewenangan ada di Kemenko Maritim namun Ia menilai, masih banyak persoalan hukum dalam penanganan Citarum. Wiranto mengatakan, saat ini masih ada praktek-praktek pungutan liar dan para broker yang membuat air Citarum menjadi kotor taktala mereka menguasai dataran sungai.

Baca Juga:Bupati Bekasi Minta Perangkat Daerah Optimalkan Penyerapan Anggaran di Tahun 2018Enam Pengedar Tembakau Gorila Diciduk Polisi

“Saya hadir karena saya tahu bahwa masih banyak masalah hukum yang masuk dalam penanganan citarum ini, tadi dilaporkan bahwa ada perusahaan-perusahaan yang melanggar hukum, juga disitu ada palak-memalak, pungli, calo-calo, ada juga broker-broker yang membuat Citarum jadi lebih kotor lagi taktala menguasai dataran sungai kemudian menyewakan dan sebagainya, ini semua masalah hukum,” paparnya.

Di tempat yang sama Wagub Jabar Deddy Mizwar menuturkan, berbagai usaha telah dilakukan dalam menangani sungai citarum. Bahkan saat itu persoalan sampah sudah hilang secara signifikan.

“Dulu kita bisa berjalan diatas sungai melewati tumpukan sampah yang sangat tebal, Alhamdulillah saat ini sampah sudah hilang secara signifikan,” tuturnya.

Namun menurut Demiz, yang menjadi permasalahan kini adalah limbah cair dari pabrik dan limbah rumah tangga ditambah banjir yang masih sering terjadi karena alih fungsi lahan di hulu sungai. Disisi lain pihaknya juga telah melakukan pendekatan kultural dengan membangun masyarakat ecovillage sejak 2 tahun lalu di 130 Desa di sepanjang sungai citarum.

“Masalah alih fungsi lahan yang juga menciptakan banjir karena sedimentasi yang sangat tinggi ini pun perlu pendekatan dan penegakan hukum,” ujarnya.

Demiz optimistis, predikat sungai terkotor, kemudian menjadi terhitam akan segera hilang dan akan menjadi sungai terbersih minimal di Jabar.

“Kami harapkan agar dari sungai terkotor menjadi sungai terhitam dan nanti menjadi sungai yang terbersih di Jabar minimal. Saya berfikir seluruh pihak harus bekerjasama pemerintah, akademisi, komunitas, masyarakat dan juga para pengusaha yang ada di sepanjang DAS citarum.Tanpa kerja sama tidak akan optimal,” pungkas Demiz (rls/hms)

0 Komentar