Sementara kultur persembahan dan perayaan menggambarkan masyarakat Nusantara yang bersifat agraris. Maka dari refleksi konsep tersebut terdapat bentuk yang mengadopsi petakan sawah bertangga dengan kolam sebagai irigasi buatan.
Terkait struktur bangunan, struktur yang digunakan merupakan gabungan antara konstruksi beton sebagai penahan plat lantai, konstruksi baja digunakan untuk mengubah bentuk kerucut dan load bearing wallpaper pada dinding perimeter.
Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar mengutarakan Pemerintah Provinsi Jawa Barat sengaja menggandeng IAI Jawa Barat untuk menyaring ide dan gagasan desain Pusat Seni dan Budaya Jawa Barat yang berkualitas baik dan berstandar internasional.
Baca Juga:Satpol PP Amankan Ratusan Botol Miras dan 5 PSKBerniat Meminjamkan, Malah Ditipu Teman Sendiri
Deddy Mizwar, atau Demiz juga mengatakan, gedung kesenian memadai perlu ada sebagai bentuk penghargaan dan fasilitas terhadap seni dan budaya. Sementara ‘bangunan unik’ yang akan dibangun Ia yakini akan menjadi Landmark baru di Jawa Barat.
“Tadi sama-sama kita berembug, jadi memang ada beberapa pertimbangan dari berbagai aspek, teknis, konstruksi, dan segala macam, kita melihat yang jadi juara satu ini yang terbaik diantara lima nominee yang ada, kita lihat bentuk bangunannya memang belum pernah ada, nanti yang empat lainnya barang kali kita akan juga desainnya dipakai untuk membangun gedung kesenian di berbagai wilayah lainnya di Jawa Barat,” tutur Deddy.
Disamping itu Deddy juga mengungkapkan bahwa Jawa Barat, dan Nusantara pada umunya, memiliki seni pertunjukkan yang luar biasa. Maka agar bisa menghargai khasanah budaya bangsa tersebut salah satunya dengan memberikan tempat pertunjukan seni yang selayaknya. Untuk diketahui, nantinya Pusat Seni dan Budaya Jawa Barat (WJACC) yang disayembarakan akan berlokasi di BPPTKP Bandung, Jl. Pahlawan No. 70 Neglasari, Cibeunying Kaler, Kota Bandung.
Gedung WJACC akan berdiri diatas lahan seluas hampir 4 hektar. Akan ada satu hall utama dengan kapasitas penonton hingga 1.500 orang. Selain itu, akan ada juga empat atau lima ruang sebagai area pertunjukkan seni-budaya bagi komunitas, pelajar, atau mahasiswa, serta ruang pameran berstandar internasional. Area komersial seperti hotel dan mall pun akan terintegrasi dengan kawasan WJACC ini.
