Puluhan Warga Keracunan Bahan Kimia, Komisi III Minta PT Dalzon Bertanggungjawab

Puluhan Warga Keracunan Bahan Kimia, Komisi III Minta PT Dalzon Bertanggungjawab
0 Komentar

Sementara itu Anden, politisi Partai Gerindra mendesak pihak perusahaan agar bertanggungjawab terhadap warga yang menjadi korban keracunan bahan kimia. Walaupun saat ini korban mulai pulih kondisinya setelah beberapa hari mendapatkan perawatan di dua rumah sakit dan satu klinik.
Staf Human Resource Departement (HRD) PT Dalzon Chemcial Indonesia, Suhodo tak mau berkomentar banyak perihak kasus keracunan itu. Namun dia mengakui pihak perusahaan telah berjanji dan siap bertanggungjawab terkait warga yang menjadi korban keracunan. “Saat ini semua korban yang dirawat di rumah sakit dibiayai perusahaan. Kabarnya hari ini (Kamis) semua (korban keracunan) telah keluar dari rumah sakit,” ujarnya.
Mengenai masalah keracunan yang menerpa warga Kampung Bangkong Reang yang diduga akibat mesin rusak, dia tak mau berkomentar. “Saya tak bisa membenarkan apa enggak soal itu (dugaan keracunan karena mesin rusak). Kejadian awalnya saya tak tahu mas,” katanya. (iar)

0 Komentar