Sohibul menyebut para calon juga akan menandatangani pakta integritas sebagai bukti komitmen melakukan proses demokrasi yang bersih. Dia mengungkapkan konsolidasi internal untuk Pilkada sudah dilakukan setelah dilakukannya Munas beberapa waktu lalu.
Konsolidasi serentak dan bergilir melalui Musyawarah Wilayah (Muswil) PKS di seluruh provinsi, dan kabupaten/kota di seluruh Indonesia.
“Meskipun agenda utamanya adalah pergantian kepemimpinan di daerah, tetapi Muswil juga digunakan untuk konsolidasi Pilkada,” tegasnya.
Pemenangan 2019
Baca Juga:Soal Karaoke Mesum & Jual Miras, Cellica : Akan Saya TindaklanjutiAngkot 08 Pengganti 05 Diluncurkan
Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman menegaskan, program kerja yang dirancang dalam Mukernas ke-4 salah satunya memiliki tujuan politik, yaitu untuk pemenangan Pemilu 2019.
“PKS sebagai entitas partai politik tentunya ingin menjadi partai papan atas. Menjadi partai papan atas atau bahkan the rulling party adalah target setiap partai, termasuk PKS,” tegas Sohibul Iman.
Cita-cita tersebut menurutnya, terkait dengan cita-cita PKS untuk mendorong Indonesia menjadi negara berpendapatan tinggi (high income country). Yaitu bangsa berperadaban yang mampu mewujudkan terbentuknya masyarakat adil, demokratis, aman, bermartabat, dan memiliki harga diri di hadapan bangsa lain.
Dia mengatakan, PKS pernah menjadi partai paling bawah dengan tidak lolos electoral threshold (ET) di pemilu 1999. Pada tiga pemilu berikutnya yaitu 2004, 2009 dan 2014 PKS selalu menjadi partai papan tengah. “Pada pemilu 2019 nanti, PKS akan berjuang menjadi partai papan atas,” jelasnya.
Mukernas ke-4 PKS digelar di Hotel Bumi Wiyata Depok, Jawa Barat pada 3-4 November 2015. 340 perwakilan Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS seluruh Indonesia; 233 jajaran DPP, MPP, dan DSP; serta 150 undangan turut hadir dalam rapat kerja lima tahunan ini.
Sejumlah pimpinan partai politik, tokoh masyarakat, mitra strategis, duta besar, dan perwakilan dari pemerintah juga akan hadir. Jelang Mukernas, panitia juga menyelenggarakan Lomba Menulis Cerpen Populer serta Lomba Foto Selfie. (bay)
