MAJELIS Syuro (MS) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) baru saja selesai menggelar musyawarah pada Senin (10/8) di Kota Bandung. Agendanya membahas pertanggungjawaban pengurus lama, pemilihan pimpinan Majelis Syuro yang baru sekaligus pelantikan anggota Majelis Syuro periode 2015 – 2020.
Salah satu hasil sidang Majelis syuro adalah menetapkan Presiden Partai periode 2015 ā 2020, dimana H.M. Sohibul Iman, PHd ditunjuk untuk menggantikan H.M. Anis Matta,Lc. Berikut ini adalah Profil Presiden PKS periode 2015-2020, H.M. Sohibul Iman, PHd:
Lahir di Tasikmalaya, Jawa Barat pada tanggal 5 Oktober 1965. Sejak kecil Sohibul Iman sudah senang dengan kegiatan-kegiatan keorganisasian. Aktifitas organisasi dijalani sejak SD, SMP, dan SMA (Pramuka dan OSIS), kemudian dilanjutkan di perguruan tinggi, baik di dalam maupun di luar kampus.
Baca Juga:Rencana Pembuatan RSUD Terkendala Pembebasan TanahKanwil Ditjen Pajak Jawa Barat II Sandera Penunggak Pajak
Meskipun sempat kuliah di IPB sampai tingkat 2 tapi seluruh pendidikan tinggi (S1-S3) diselesaikan di Jepang. Semua aktifitas organisasi yang dijalani hingga kini selalu dilandasi motif kuat untuk memberikan kontribusi bagi masyarakat dengan bingkai Keagamaan (Keislaman) yang dipadukan dengan konteks Kekinian (Kemodernan) dan Kedisinian (Keindonesiaan).
Tercatat beberapa organisasi telah dibidangi dan/atau dikelola, seperti ISTECS (Institute for Science and Technology Studies), YPNF (Yayasan Pendidikan Nurul Fikri), Program Pembinaan SDM Strategis Nurul Fikri, HSF (Hokuriku Scientific Forum), MITI (Masyarakat Ilmuwan dan Teknolog Indonesia), YIT (Yayasan Inovasi Teknologi), dan lain-lain.
Selain itu juga terlibat sebagai anggota dalam organisasi-organisasi profesi, seperti ISSS (International Society for System Sciences), JSSPRM (Japan Society for Science Policy and Research Management), IEEE (Institute of Electric and Electronics Engineers), dan lain-lain.
Ketika terjadi reformasi tahun 1998 bergabung dengan PK (Partai Keadilan) dan diamanahi sebagai Ketua Departemen IPTEK-LH DPP PK. Selanjutnya sejak tahun 2005 hingga 2010 diamanahi sebagai Ketua DPP PKS bidang Ekuintek (Ekonomi, Keuangan, Industri, dan Teknologi). Dan sejak tahun 2010 diamanahi menjadi anggota Majelis Pertimbangan Pusat PKS hingga 2015. Secara paralel sejak tahun 2005 diamanahi sebagai anggota Majelis Syuro PKS untuk periode 2005-2010 dan 2010-2015.
Putra asli Tasikmalaya ini terpilih menjadi anggota Fraksi PKS DPR RI periodeĀ 2009-2014 mewakili daerah pemilihan (dapil) DKI 2 yang meliputi Jakpus, Jaksel, dan Luar Negeri. Pada 2009-2010, dipercaya sebagai Wakil Ketua Komisi 11 (bidang Keuangan, Perbankan, dan Perencanaan Pembangunan). Kemudian pada 2010-2011 menjadi anggota Komisi 7 (bidang Energi, Iptek, dan LH) dan pada 2011-2012 anggota Komisi 6 (bidang Industri, Perdagangan, KUKM, dan BUMN).
