CIANJUR – Para Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Cianjur, ditest urine, Senin (6/7).
Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Cianjur, Hendrik, mengatakan, test urine dilakukan untuk mengecek apakah ada PNS di Bakesbangpol mengonsumsi Narkoba.
“Test ini dilakukan juga karena sebelumnya kami (BNNK) pernah menangkap oknum PNS Cianjur menggunakan narkoba,” ujar Hendrik.
Baca Juga:Polisi Kesulitan Ungkap Perampok Bos Beras, Nopol Avanza Rampok Tak Terdaftar di SamsatBos Beras Dirampok Kawanan Bersenpi, Uang Rp560 Juta Digasak
Test urine di kalangan PNS di Cianjur, tambah Hendrik, sebelumnya pernah dilakukan di salah satu organisasi perangkat daerah (OPD). “Ini yang kedua kali kami gelar di OPD Pemkab Cianjur, tahun ini,” kata Hendrik. Test urine di Bakesbangpol sendir digelar mulai pukul 08.30 WIB. (red)
