Pihaknya berharap agar Pemprov Jabar bisa ikut mengoptimalisasi keberadaan Pasar Batik Trusmi sebagai ikon batik di Jabar sehingga Cirebon bisa semakin berkembang.
Aher menambahkan, pihaknya sudah membicarakan hal ini dengan Ibu Ketua DPRD Provinsi agar bisa mencairkan anggaran untuk perluasan sentra pasar batik ini,” kita akan siapkan di tahun 2016 nanti anggaran sebesar 9,5 miliar untuk membangun sisa kios yang kurang dan penunjang lainnya seperti masjid, kantin, dan lainnya.” Pungkasnya. (gfr)